Komponen utama scaffolding

Komponen utama scaffolding

B4 atau before menyewa scaffolding biar gak salah sewa dan biar gak banyak pengeluaran saat make scaffolding, hal berikut perlu anda ketahui yakni komponen scaffolding.

Scaffolding adalah alat bantu para tukang untuk menjangkau tempat yang lebih tinggi, tempat yang tidak bisa dijangkau langsung. Contoh plafond, dinding bangunan yang tinggi, tiang, dan lain sebagainya. Pokoknya semua yang tinggi deh,  sebenarnya jika ingin melihat scaffolding secara langsung anda dapat langsung pergi ke tempat - tempat yang sedang ada pembangunan atau sedang ada konstruksi sipil. Pasti disana ada scaffolding.

Tukang bangunan yang menggunakan scaffolding biasanya pasti mengerti cara memasang dan membongkar scaffolding, akan tetapi apabila anda yang melakukan rental scaffolding exclude dengan isntalasinya harus paham juga cara dan jenis komponen yang harus ada sebelum melakukan install scaffolding. Yang saya ragukan apabila penyewa tidak tau cara menginstall scaffolding dengan tepat tentu akan memperlampat progress kerja di lapangan serta meningkatkan cost atau biaya.

Memanfaatkan sumber informasi yang ada saat ini, berikut di bawah ini kami sampaikan sejumlah komponen scaffolding yang sebaiknya anda ketahui sebelum menyewa scaffolding.

Komponen Scaffolding :

1. Wingnut
Wingnut merupakan mur/ mut baut yang digunakan untuk menyatukan segala elemen scaffolding.Terbuat dari material baja yang berkualitas.aman dari keropos, tahan lama, serta mur lebih awet.
Wingnut
2. Catwalk
Catwalk merupakan tatakan yang digunakan sebagai tempat tukang berdiri selama proses melaksanakan pekerjaan dilakukan di atas scaffolding. Catwalk sendiri bisa kita ganti dengan bahan yang lain, tidak harus besi catwalk, tetapi bisa juga pake kayu papan, atau triplek, asal beban yang akan diterimanya tidak lebih besar dari kekuatannya, cuma biar lebih aman sih ya pake Catwalk besi.

Komponen Scaffolding


3. Ladder Frame
Ladder Fame di pasaran scaffolding memiliki tinggi 50 cm daN 90 CM. Ladder digunakan sebagai frame untuk menyangga catwalk.

Ladder Frame
4. Horizontal Frame
Horizontal Frame memiliki fungsi sebagai stabilizer untuk menahan scaffolding agar kokoh dibagian rongga, sehingga ketika ada beban dari atas maka scaffolding tidak akan tertekuk.
Horizontal Frame
5. U-Head
U-Head umumnya berukuran 0, 4 m dan 0, 6 m dan pada dasarnya U H-Head ini digunakan sebagai penahan untuk keperluan - keperluan pengecoran.

U-Head
6. Jackbase
Setelah selesai instalasi komponen utama scaffolding, dan ketika didirikan ternyata scaffoldingnya masih miring, yang mungkin disebabkan oleh miringkan permukaan atau kontur tanah dudukan kaki scaffolding. Nah apabila hal ini terjadi maka dibutuhkan Jackbase. Jackbase tersebut akan membantu mainframe/ scaffolding dapat berdiri sama rata dan tidak bergoyang lagi. Pekerja di atas pun akan aman dan nyaman saat bekerja menyelesaikan pekerjaannya.

Jackbase
Kami kira semua informasi di atas sudah cukup untuk memberikan gambaran singkat kepada kalian para penyewa scaffolding. Informasi di atas harus digunakan sebelum menyewa scaffolding, pastikan semua ada agar proses instalasi lancar dan proyek dapat segera dikerjakan.

Lo berduit, oke!!, tapi duit lo akan habis kalo lo habisin ! That's it:)

Semoga membantu ya artikelnya :) #go1000$
Komponen utama scaffolding
4/ 5
Oleh
Add Comments